Berita

Mangrove for better life Danlanud Suryadarma Tanam Mangrove Di Pondok Bali

Dalam rangka mensukseskan program pemerintah puncak penanaman mangrove nasional secara serentak oleh jajaran TNI di seluruh indonesia, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Danlanud) Suryadarma Marsekal Pertama TNI Sri Duto Dhanisworo, S.A.P., M.Si turut menanam 3000 batang pohon mangrove di Pondok Bali Subang, Senin (15/05).

Bersama Panglima Kodam III Siliwangi, Kapolda Jabar dan jajaran forkopimda Kabupaten Subang, Danlanud Suryadarma menanam pohon mangrove di pesisir pantai pondok bali kabupaten subang yang dilaksanakan secara serentak seluruh indonesia yang dipimpin oleh Presiden  Republik Indonesia Ir. H Joko Widodo yang di siarkan secara daring dari pantai indah kapuk jakarta.

Dengan mengusung tema “Mangrove For Better Life” pelaksanaan penanaman pohon mangrove  secara serentak ini  menanam sebanyak 1 juta 100 pohon mangrove yang tersebar di 370 titik di 37 Provinsi di seluruh Indonesia.

Presiden Republik Indonesia menyampaikan bahwa pohon mangrove yang ditanam ini agar selalu dirawat, dengan harapan kedepan bila pohon mangrove tumbuh dapat menahan pesisir pantai dari abrasi air laut, memperbaiki ekosistem di pesisir pantai serta secara tidak langsung akan meningkatkan perekonomian bagi masyarakat di pesisir pantai dengan kembalinya hewan yang hidup di hutan bakau seperti kepiting dan lain lain.

Author

suryadarma@tni-au.mil.id