Berita

Prestasi Membanggakan diraih Personel Lanud Suryadarma, Pada Ajang English Speech Contest

Subang, Lanud Suryadarma. Prestasi membanggakan kembali diraih personel Lanud Suryadarma, pada ajang English Speech Contest (ESC) Tahun Anggaran 2024, pada kategori Bintara dan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan TNI Angkatan Udara (Disdikau), dalam rangka memeriahkan peringatan Ke-78 HUT TNI Angkatan Udara, di GSG Soeharnoko Harbani, Mabesau, Rabu (6/3/2024).

Adapun personel Lanud Suryadarma yang mendapatkan juara ke II adalah Sertu Al Harun, yang berdinas di Skadron Udara 7 Wing 8 Lanud Suryadarma serta Juara III diraih Serda Melinda, yang berdinas di Staf Hukum Lanud Suryadarma.

Kegiatan ESC ini mengusung tema Peranan TNI Angkatan Udara Dalam Menyongsong Tantangan di Masa Depan Guna Mewujudkan Angkatan Udara yang Disegani di Kawasan.

Kadisdikau Marsma TNI Umar Fathurrohman, S.I.P., M.Si., M.Tr (Han) dalam sambutannya yang dibacakan Kolonel Nav Medi Rachman, S.E., M.B.A., Avt Mgt., MMOAsc., MR. menyampaikan perlombaan ESC bertujuan mendorong pembinaan komprehensif dan menyeluruh terhadap kemampuan bahasa Inggris, sekaligus membudayakan penggunaan bahasa inggris dalam berpidato maupun presentasi.

Dalam perlombaan
ESC ini terbagi dalam empat kategori yaitu Kategori Kapten s.d Letkol diikuti 14 peserta, kategori Lettu 13 peserta, kategori Letda 18 peserta serta kategori Bintara dan Aparatur Sipil Negara (ASN) 13 Peserta.

Author

suryadarma@tni-au.mil.id