
Danlanud Suryadarma Tinjau Fasilitas Kesehatan di RSAU dr Hoediyono
Subang, Lanud Suryadarma. Disela-sela kesibukan, Komandan Lanud Suryadarma Marsma TNI Sapuan, S.Sos., M.M. berkesempatan meninjau pembangunan dan pengembangan fasilitas Rumah Sakit Angkatan Udara (RSAU) dr. Hoediyono, Lanud Suryadarma, Kalijati, Subang, Rabu (10/1/2024).
Dalam kunjungan tersebut, Danlanud Suryadarma menerima penjelasan dari Karumkit Lanud Suryadarma Mayor Kes dr. Siska O Purba., M.Ked (Ped)., Sp. A tentang sarana dan prasarana peningkatan pengembangan pelayanan kesehatan RSAU dr. Hoediyono, yang menurut rencana akan di resmikan Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto, di bulan Februari mendatang.
Selain meninjau fasilitas yang ada di
RSAU dr. Hoediyono,
Danlanud Suryadarma juga berkesempatan menjenguk personel Lanud Suryadarma yang sedang dirawat sekaligus menumbuhkan semangat dan motivasi personel kembali sembuh.
RSAU dr. Hoediyono merupakan Rumah Sakit Militer TK IV. yang menjadi rujukan tak hanya bagi para Prajurit Lanud Suryadarma dan keluarga namun juga warga masyarakat Subang.