Berita

Rapat Paripurna Sertijab Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma

Subang, Lanud Suryadarma. Menjelang serah terima jabatan Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma sekaligus Ketua Yasarini Lanud Suryadarma Ny. Lina Sri Duto selaku Ketua PIA AG Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma melaksanakan rapat paripurna didampingi Pembina PIA AG Cabang 5/D.I Marsma TNI Sri Duto Dhanisworo, S.A.P., M.Si, di Aula Sekbang Adriadi, Lanud Suryadarma, Sabtu (9/12/2023).

Rangkaian kegiatan serah terima jabatan Danlanud Suryadarma dari Marsma TNI Sri Duto Dhanisworo, S.A.P., M.Si kepada Kolonel Pnb Sapuan, S.Sos., M.M. akan dilaksanakan pada tanggal 11 Desember 2023. Dalam kesempatan rapat paripurna tersebut Ketua PIA AG Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma menyampaikan laporan dan membacakan memory serah terima jabatan dari seluruh kegiatan maupun tugas-tugas yang telah diselesaikan selama menjabat sebagai Ketua PIA AG Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma.

Lebih lanjut Ny. Lina Sri Duto menjelaskan secara umum PIA AG Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma telah dapat menampilkan kinerja secara optimal, sehingga mampu memberikan kontribusi positif bagi kedinasan maupun tugas-tugas lainnya.

“Perkenankan saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada segenap pengurus, yang telah ikut mendukung selama menjabat sebagai Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma,” ujarnya.

Sementara itu Ny. Adim Sapuan yang akan menjabat sebagai Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma didampingi calon pembina PIA Ardhya Garini Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma Kolonel Pnb Sapuan memperkenalkan diri dan kulonuwon untuk bergabung di dalam lingkungan PIA Ardhya Garini Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma.

“Insyallah saya akan meneruskan tugas kepempimpinan Ibu Lina Sri Duto, dalam rangka meningkatkan kinerja PIA Ardhya Garini Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma sehingga dapat optimal dimasa mendatang,” terang Ny. Adim.

Turut hadir dalam kegiatan Danwing 8, para Kepala Dinas dijajaran Lanud Suryadarma, Ketua pengurus harian PIA AG Cabang 5/D.I Lanud Suryadarma, dan segenap pengurus.

Author

suryadarma@tni-au.mil.id