Berita

Tingkatkan Kemampuan Tempur, Prajurit Lanud Suryadarma Melaksanakan Renang Militer

Sebagai sosok Prajurit profesional untuk mempertahankan kedaulatan Negara, diwajibkan untuk memiliki kondisi fisik yang prima. Karenanya prajurit TNI selalu disuguhkan berbagai macam menu latihan guna meningkatkan kemampuan jasmaninya.

Tak terkecuali bagi prajurit Lanud Suryadarma, untuk meningkatkan kemampuan tempur dalam segala medan dan cuaca, bertempat di Kolam renang Citapen melaksanakan Renang Militer yang merupakan salah satu kemampuan dasar yang harus dimiliki prajurit dengan dilaksanakan secara bertahap yang diawali dengan menggunakan Pakaian Dinas Lapangan (PDL), kemudian dilanjutkan dengan mengenakan helm dan senjata, (19/9).

Kepala Penerangan Lanud Suryadarma Mayor Sus Prasetyo mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengetahui dan menguji kemampuan serta ketangkasan renang dan sebagai bahan evaluasi bagi tiap-tiap prajurit, dengan latihan renang militer, juga dapat memelihara kesehatan jasmani serta dapat meningkatkan kemampuan berenang.

Author

suryadarma@tni-au.mil.id