Berita

Danlanud Suryadarma Sambut Kedatangan Presiden RI Resmikan Bendungan Sadawarna

Komandan Lanud Suryadarma Marsma TNI Tarjoni didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cab 5/D.I menerima kedatangan Presiden RI Ir.H.Joko Widodo, yang akan meresmikan Bendungan Sadawarna. Subang, Selasa (27/12/2022).

Bendungan Sadawarna yang berada di Kecamatan Cibogo, Subang, merupakan salah satu proyek yang menjadi Program Strategis Nasional di bidang Sumber Daya Air Kementerian PUPR.

Dengan adanya Bendungan Sadawarna diharapkan dapat menjadi andalan pengairan irigasi untuk ladang dan sawah dan sawah tadah hujan bagi masyarakat di beberapa kabupaten seperti Kabupaten Subang, Kabupaten Indramayu serta Kabupaten Sumedang.

Bendungan Sadawarna sendiri akan mengubah status ribuan hektar lahan pertanian di Subang dan Indramayu yang awalnya berstatus tadah hujan menjadi lahan pertanian sawah irigasi teknis.

Presiden Jokowi juga dijadwalkan melihat kebutuhan pokok menjelang tahun baru 2023 di Pasar Baru dan Pasar Pujasera, Serta membagikan ratusan paket sembako bantuan presiden ke para pedagang pasar, tak terkecuali pedagang kaki lima.

Author

suryadarma@tni-au.mil.id