Berita

Danlanud Suryadarma Pimpin Pantukhirda Casis Bintara TNI AU

Komandan Lanud Suryadarma Marsma TNI Tarjoni selaku ketua panitia daerah, memimpin langsung sidang pantukhir daerah calon Bintara Prajurit Karier TNI Angkatan Udara Gelombang II tahun 2022 di Wisma Sekbang Lanud Suryadarma, Rabu (09/11/2022).

Sidang Pantukhirda merupakan rangkaian terakhir seleksi penerimaan Bintara PK Gelombang II TA. 2022 tingkat daerah di Lanud Suryadarma, yang diikuti oleh 271 orang, terdiri dari 187 pria dan 84 Wanita.

Danlanud Suryadarma selaku ketua sidang Pantukhirda mengatakan, hasil yang disepakati merupakan data asli dengan mengedepankan transparansi hasil murni masing-masing casis yang telah dipegang oleh tim uji Pantukhir, mulai dari Pemeriksaan Administrasi, Pemeriksaan Kesehatan I dan II, Pemeriksaan POM, tes kesamaptaan Jasmani dan Pemeriksaan Postur, Pemeriksaan Mental Ideologi dan Tes Psikologi. Jadi hasil keputusan tersebut adalah final setelah dalam sidang Pantukhirda.

Bagi yang dinyatakan berhasil lulus pada Pantukhirda ini adalah mereka putra-putri terbaik dari Jawa Barat, dan harus mempersiapkan diri untuk melaksanakan seleksi selanjutnya Tingkat Pusat di Lanud Adi Soemarmo Solo bersama casis lain dari seluruh penjuru tanah air.

Author

suryadarma@tni-au.mil.id